Memancing merupakan salah satu hobi yang dapat kita lakukan untuk mengisi waktu luang dan liburan . Bagi penggemarnya memancing dapat menghilangkan stres dan jenuh akibat lelah bekerja . Memancing juga menjadi salah satu sarana rekreasi keluarga karena saat ini telah banyak tempat pemancingan yang di desain indah serta nyaman . Memancing di alam liar merupakan salah satu pilihan dari sekian banyak orang , karena biaya yang murah kita juga bisa mendapatkan berbagai keuntungan lain seperti udara yang masih segar , pemandangan yang masih asri dan berbagai keuntungan lain
Umpun adalah suatu hal yang penting dalam memancing ikan. apabila umpan yang kita gunakan bagus maka kita pun juga bisa dengan mudah mendapatkan ikan yang akan kita tangkap nantinya.
Ikan belanak masih berkerabat dekat dengan ikan Bandeng, selain rasa dagingnya gurih ternyata juga sangat mengasyikkan ketika dipancing. Bahan utama umpan Belanak ini adalah telur ayam, yang tentunya dikombinasikan dengan bahan-bahan lainnya. Berikut ini adalah umpan untuk memancing ikan belanak.
Bahan-bahannya
- Garam 10 sdm
- ½ kg tepung terigu
- 2 butir telur ayam
- Margarin 4 sdm
- Essen (pengharum roti)
- Air secukupnya
Cara membuatnya
- Pertama lelehkan margarine di penggorengan.
- Kemudian larutkan garam dan essen kedalam air dengan takaran ¼ air
- Setelah itu masukkan telur ditambah larutan garam dan essen pada tepung terigu dengan cara sedikit demi sedikit jangan lupa sambil diaduk hingga adonan merata seperti bubur
- Kemudian kukus adonan tersebut
- Jika dirasa sudah matang, silahkan para mania tumbuk adonan hingga semua hancur merata
- Racikan umpan siap digunakan untuk memancing ikan belanak.